NEWS
DETAILS
Kamis, 01 Nov 2018 20:33 - Asosiasi Honda Jakarta

Jakarta, 01 Nopember 2018 - Dalam rangka menghadiri sebuah Hajatan Besar Komunitas Honda Seindonesia dalam rangka Event Honda Biker's Day (HBD) 2018 yang akan di laksanakan oleh PT.Astra Honda Motor (AHM) Pada Hari Sabtu (17/11) di Lokasi Pangandaran, Jawa - Barat.
 
Nah.. Buat Brosist nih.. yang ada di Komunitas / Klub Honda khususnya apa sih yang Bro end Sist siapkan untuk menuju acara hari besar Komunitas Honda Ini yaitu Honda Biker Day (HBD) 2018, pasti Brosist tentunya sudah menyiapkan segala sesuatunya dari mulai pembekalan touring, kontrol mesin, penginapan dan lain sebagainya.

Mengenai persiapan dan pembekalan menuju HBD 2018 ini tentunya hal ini akan dilakukan oleh salah satu dari Klub / Komunitas yang tergabung dalam Honda PCX Club Indonesia (HPCI) ini akan menggelar atau mengadakan bentuk pelatihan Basic Life Suport (BLS)  dalam menujuh HBD 2018 dipangandaran nantinya.

Acara Pelatihan BLS ini akan dilaksanakan pada hari minggu (11/11) yang bertempat di Astra Biz Centre Big Wing BSD Tangerang-Banten. Dikarenakan sangat penting dan bermanfaat sekali acara pelatihan BLS tersebut, Nah... buat rekan-rekan brosist yang tergabung di HPCI sangat diharapkan bisa hadir diacara tersebut nantinya.

(Foto : Abot)

Dalam acara pelatihan BLS tersebut Brosist yang akan hadir pastinya akan  dibekali suatu ilmu pengetahuan tentang bagaimana caranya dari rekan-rekan brosist HPCI bisa memberikan penanganan terhadap Korban kecelakaan dijalan raya, disitu rekan-rekan brosist HPCI akan dijelaskan secara detail dan gamblang tentang pelatihan BLS dari mulai awal korban di evakuasi sampai cara Teknik Mengikat Tulang Patah (PEMBIDAIAN) dan cara melepas helm dikepala dengan cara yang benar.

Pelatihan BLS ini rencananya akan dimulai dari pukul 10:00 wib hingga pukul 17:wib, dengan adanya rencana yang pelatihan BLS ini membuat para  rekan-rekan brosist dari Klub / Komunitas HPCI Sangat antusias sekali dengan adanya pelatihan BLS yang akan digelar oleh para komunitas HPCI dan ingin sekali memperhatikan betul materi dan praktek yang nantinya akan dijelaskan oleh para Instruktur  yang sangat berpengalam tentunya.

Selain mendapatkan pembengkalan rekan-rekan Brosist dari HPCI juga akan mendapatkan arahan-arahan serta info seputar acara yang akan diselengarakan dipangandaran nantinya dari mulai titik Regristrasi ulang sampai acara yang akan diadakan diacara Honda Biker Day (HBD) 2018.

Bukan hanya itu saja loh brosist, di acara yang akan digelar nantinya juga brosist dari HPCI akan diberikan Fasilitas Discount Sepecial dari Pihak Astra Honda Big Wing bagi rekan-rekan brosist yang akan service motor kesayangannya di AHAS Astra Honda Big Wing BSD.

(Foto : Abot)

Dalam kesempatan kali ini Bro.Syaiful selaku Ketua HPCI JADETA CHAPTER ( Region Jakarta, Region Depok dan Tangerang). "Memberitahukan kepada member HPCI JADETA bahwa acara pelatihan BSL yang akan digelar ini bertujuan yang nantinya rekan-rekan brosist dari Klub / Komunitas HPCI merasa Enjoy.. enjoy dan enjoy dari waktu mulai berangkat, sampai nantinya dilokasi acara HBD 2018 dan kembali pulang kerumah masing-masing dengan selamat." Pungkas "Bro.Syaiful."

Wah... pokoknya seruh dah acaranya, selain kumpul kalian juga akan mendapatkan ilmu dalam penanganan korban kecelakan lalu lintas khusunya di roda dua, buat rekan-rekan brosist dari HPCI diharapkan kehadirannya ya diacara Pelatihan Basic Life Suport (BLS) tersebut, semoga sukses selalu acara nantinya.

RELATED
NEWS