NEWS
DETAILS
Rabu, 29 Nov 2017 01:12 - Asosiasi Honda Jakarta

 

Jakarta, 29 November 2017 – Komunitas Honda Streetfire Club Indonesia wilayah Jakarta (HSFCI Jakarta) telah melaksanakan pesta demokrasi bertajuk musyawarah besar yang ke-3,  dengan tema “it’s always better, when we’re together”  acara dilaksanakan pada hari Sabtu (25/11) yang bertempat di Hostel Pradana, Jati Padang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Tujuan di gelarnya musyawarah besar ini  antara lain untuk membahas sebuah AD-ART, yang dimana isinya mengenai sebuah laporan pertanggung jawaban kepengurusan dari periode 2015-2017, dan Pemilihan Ketua untuk kepengurusan periode 2017-2019. 

(Foto : HSFCI)

Dalam sidang musyawarah besar ini acarapun dihadiri oleh 54 anggota dan dimulai pada pukul 17.00 dengan pimpinan sidang Bro Edy, Bro Tonni dan Bro Didin. Kegiatan dibuka dengan menyanyikan lagu indonesia raya dan ikrar honda bikers, lalu dilanjut pembacaan tata tertib sidang dan pembahasan AD-ART serta dilanjutkan dengan laporan pertanggung jawaban kepengurusan oleh Bro. Rohiyatna selaku Ketua HSFCI Jakarta periode 2015-2017.

(Foto : HSFCI)

Setelah pembahasan yang panjang tibalah saatnya untuk pemilihan ketua baru untuk periode 2017-2019, dari hasil penyaringan panitia pelaksana mendapatkan 5 calon ketua antara lain Bro Girianto, Bro Mulyadi, Bro  Sitaro Daeli, Bro Dwi Eko dan Bro Agus Kurniawan yang akan maju kedalam pemilihan yang sangatlah dinanti oleh anggota HSFCI.

(Foto : HSFCI)

Pemaparan Visi Misi dan tanya jawab dari para calon ketua turut meramaikan suasana prosesi sidang mubes. Dari hasil pemilihan menyatakan bahwa Bro Girianto (Giri) yang menjadi ketua HSFCI Jakarta periode 2017-2019 dengan mengantongi suara terbanyak dengan jumlah 22 suara yang mengungguli rivalnya Bro Sitaro Daeli dengan 18 suara.

(Foto : HSFCI)

“Ini bukan hal kalah dan menang dalam pemilihan, tapi ini lebih tentang bagaimana kita terus melakukan hal-hal yang terbaik untuk HSFCI Jakarta, saya akan menjalankan amanah ini dengan sungguh-sungguh, dan yang pasti ini akan selalu menjadi lebih baik apabila kita selalu bersama” sambutan dari Bro Giri setelah dinyatakan sah menjadi ketua.

(Foto : HSFCI)

Dalam suasana Mubes selain dihadiri oleh para anggota turut hadir pula Bro Abdillah Ibay selaku Ketua Presidium Asosiasi Honda Jakarta dan Bapak Agus Sigit Wicaksono PIC Honda Community dari PT.Wahana Makmur Sejati (WMS). Dalam sambutannya mereka berpesan agar HSFCI Jakarta selalu terus melakukan inovasi positif didalamberorganisasi, Dan juga selalu mengedepankan kebersamaan, serta menjadi pelopor keselamatan berkendara.

(Foto : HSFCI)

Rangkaian kegiatan mubes HSFCI Jakarta yang ke-3 ditutup dengan sesi foto bareng semua peserta dan undangan yang hadir. Dan tidak lupa ucapan terima kasih disampaikan kepada seluruh anggota HSFCI Jakarta yang hadir, serta Ketua Presidium Asosiasi Honda Jakarta dan PIC Honda Community.

(Foto : HSFCI)

Selamat ya Bro Giri atas terpilihnya menjadi Ketua priode 2017 - 2019 semoga HSFCI Jakarta semakin maju dan solid kedepannya

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK