NEWS
DETAILS
Rabu, 18 Nov 2020 00:54 - Asosiasi Honda Jakarta

Jakarta, 18 November 2020 -  Dalam rangka mengurangi dan mencega penularan Covid 19 di masa pandemi ini biasanya para riders dari berbagi klub ataupun komunitas dalam beraktifitas selalu melakukan atau menjalankan protokol kesehatan dalam kegiatan apapun.

Seperti halnya pada salah satu klub atau komunitas Bebek yang mengatas namakan Honda Revo Club (HRC) Jakarta pada Sabtu malam (07/11) menggelar kopdar Wajib yang dilakukan pada awal bulan yang jatuh pada minggu pertama dengan lokasi di gedung Wisma Wahanaartha yang berada di Jalan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Kegiatan Kopdar Wajib yang di gelar oleh klub ataupun komunitas HRC Jakarta ini ramai di hadiri oleh para pengurus, member dan prospek atau calon anggota.

Seperti biasa acara kopdar wajib yang di gelar oleh klub ataupun komunitas HRC Jakarta ini diisi dengan berbagai keseruan dalam kebersamaan dari mulai humoris, makan dan minum  bersama serta Forum bersama.

(Foto : HRC Jakarta)

Bro Saipudin selaku Ketua Umum HRC Jakarta menjelaskan "pentingnya mentaati protokol kesehatan disaat masa - masa pandemi ini, dengan menggunakan masker dan hand sanitizer untuk mencuci tangan." Tutup "Bro Saipudin."

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK