NEWS
DETAILS
Selasa, 19 Jan 2021 02:43 - Asosiasi Honda Jakarta

Jakarta, 19 Januari 2021 - Proses panjang dalam sebuah dinamika Musyawarah Besar (MUBES) selalu biasa dialami oleh setiap organisasi motor seperti klub atau komunitas apapun yang mana tujuannya adalah untuk membentuk sebuah jajaran kepengurusan yang tersusun dalam Anggaran Dasar / Anggaran Rumah Tangga (AD/ART).

Hal serupa juga dilakukan oleh para puluhan bahkan ratusan bikers dari berbagai macam klub ataupun komunitas Honda yang berada di Sumatra Barat pada Minggu (17/01) menggelar kegiatan Mubes Asosiasi Honda Sumatra Barat dengan lokasi Ballroom Ddhave Hotel Padang.

(Foto : HPCI Sumatra Barat Chapter)

Mubes Asosiasi Honda Sumatra Barat yang pertama kalinya dilakukan ini untuk memberikan sebuah wadah atau naungan bagi para klub ataupun komunitas Honda yang ada di wilayah sumatra barat.

(Foto : HPCI Sumatra Barat Chapter)

Walaupun sempat mengalami proses yang cukup lama, hal ini tidak mematahkan semangat para bikers dari klub ataupun komunitas Honda lainnya dalam menghadiri acara Mubes tersebut.

(Foto : HPCI Sumatra Barat Chapter)

Selain dihadiri para bikers dari berbagai klub dan komunitas Honda lainnya Mubes juga di hadiri dan disaksikan langsung prosesnya oleh PT.Hayati Pratama Mandiri dan PT. Menara Agung.

(Foto : HPCI Sumatra Barat Chapter)

Wacana akan dibentuknya sebuah Paguyuban atau Asosiasi Honda Sumatra Barat ini sudah digaungkan  sejak beberapa tahun terakhir dan setelah melalui beberapa kali proses pembahasan, akhirnya Sumatra Barat resmi memiliki sebuah wadah yang dapat menaungi ratusan bikers dari berbagi macam klub dan komunitas Honda lainnya.

(Foto : HPCI Sumatra Barat Chapter)

Adapun jajaran pengurusan dalam terbentuknya Asosiasi Honda Sumatra  Barat yaitu sebagai berikut :

- Ketua Umum : Nasril Bagindo Rajo 
- Sekretaris      : M.Indra
- Korwil 1          : Doni Resensi
- Korwil 2          : Johan Nofahlawan
- Korwil 3          : Rahmad 

Wah selamat ya guys atas terpilihnya Jajaran pengurus dari Asosiasi Honda Sumatra Barat. Dengan terpilihnya kepengurusan di sebuah paguyuban Asosiasi Honda  Sumatra Barat dapat mengakomodir para bikers dari semua kalangan klub ataupun komunitas Honda yang ada di  Sumatra Barat.

(Foto : HPCI Sumatra Barat Capter)

Semoga juga dengan terbentuknya Asosiasi Honda Sumatra Barat kedepannya bisa menjadi contoh dalam menaungi bikers Honda lainnya, dan kedepannya bisa menjadi pelopor ketertiban berlalu lintas.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK