NEWS
DETAILS
Kamis, 18 Feb 2021 02:16 - Asosiasi Honda Jakarta

Jakarta, 18 Febuari 2021 - Hidupkan berbagai aktifitas  kegiatan di masa pandemi para komunitas dari Honda Revo Club (HRC) Jakarta pada sabtu (13/02) menggelar Kopdar Online dengan metode prokes (Protokol Kesehatan) yaitu dengan menjaga jaga jarak dan tak berkerumun.

Kegiatan Kopdar Online Ini sudah dilakukan dari mulai awal januari hingga saat ini, kopdar online yang di gelar oleh pengurus HRC ini sangat direspon keras oleh para anggotanya lainnya.

(Foto : Hidayat HRC Jakarta)

Dengan metode kopdar online atau jarak jauh yang menggunakan Aplikasi via Zoom Meet hal ini juga tidak mengurangi semangat para klub ataupun komunitas dari HRC Jakarta sendiri untuk menjaga silaturahim atau berkumpul dengan metode  jarak jauh.

Seperti yang sudah sudah kopdar tersebut selain menjaga silaturahim sesama bikers atau anggotanya, juga ajang suatu wadah untuk menyampaikan atau menyerap aspirasi bahkan info kegiatan sekali pun.

Beberapa pembahasan atau info seputar kegiatan HRC Jakarta selalu di sampaikan melalui ruang forum disaat Kopdar berlangsung baik Offline maupun Online yang dilakukan melalui via aplikasi zoom .

Ada 4 (Empat) point yang disampaikan atau dibahas dalam forum Kopdar via Zoom yaitu :

- Kegiatan Kopdar Offline ataupun Online
- Santunan perbulannya  untuk anak Alm Bro Agung
- Sunmori sekaligus ziarah Kubur 40 hari Alm Bro Agung
- Iuran Kas dan
- Merchandise berupa kaos panjang Anniversary HRC Jakrta yang ke-13 tahun.

Kopdar Online HRC Jakarta berjalan dengan keadaan lancar selain menjaga silaturahim juga para bikers mendapatkan beberapa manfaat dari info-info kegiatan yang disampaikan dan di bahas melalui via Zoom.

(Foto : Hidayat HRC Jakarta)

Wah, keren ya guys walaupun do masa pandemi ini ternyata HRC Jakarta tetap menjaga eksistensinya dalam menjaga kebersamaan walaupun dengan Kopdar Online nya, sukses ya guys semoga kompak selalu.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK