Jakarta, 16 Januari 2019 - Akan berakhir sudah masa bakti Kepemimpinan dan Kepengurusan Asosiasi Honda Jakarta (AHJ) di periode 2017-2019 dan nantinya akan di gelar juga Musyawarah Besar (Mubes) AHJ yang Ke - V pada Minggu (27/01) yang berlokasi di Wisma Wahanaartha Pasar Minggu Jakarta Selatan.
Mubes AHJ yang sebentar lagi akan di gelar nantinya ini, akan di laksanakan secara Demokratis sesuai praturan yang sudah diatur di acara Mubes tersebut.
Dan pastinya di Mubes AHJ Ke - V ini akan membahas sebuah laporan pertanggung jawaban yang sudah di agendakan dan di lanjut dengan pembahasan lainnya serta pemilihan Kepemimpinan untuk Ketua Presidium AHJ untuk masa bhakti selanjutnya di tahun 2019-2021.
(Foto : AHJ)
Dalam mencari kepemimpinan untuk menjadi Ketua AHJ yang baru untuk masa bakti 2019 - 2021 Ini, Bro Ibay Selaku Ketua Presidium AHJ disaat Kopdar AHJ pada Rabu malam (09/01) lalu menghimbau dan mengajak kepada kawan - kawan Klub / Komunitas yang tergabung di bawah naungan AHJ agar bisa hadir dan meramaikan acara Mubes Ke - V tersebut.
"Saya berharap kepada Klub / Komunitas yang tergabung di AHJ bisa Hadir di acara Mubes Ke - V untuk memberikan Hak suaranya kepada Para Calon Ketua Presidium AHJ yang baru nantinya di masa bhakti 2019 - 2021 dengan Para Calon - calon yang mewakili masing - masing Klub / Komunitasnya.
(Foto : AHJ)
Hal ini dilakukan agar kedepannya AHJ lebih baik lagi, lebih maju dan lebih bermanfaat buat para anggotanya dan lingkungan masyarakat sekitarnya." Ungkap "Bro Ibay."
Nah.. Gaess jangan lupa ya di tunggu Calon Pemimpin dan kehadirannya kalian di Mubes AHJ Ke - V dengan menampilkan Calon Pemimpin atau Ketua Presidium AHJ yang berasal dari masing - masing Klub / Komunitas yang tergabung di AHJ tentunya.