Jakarta, 12 Desember 2019 - PT. Astra Honda Motor (AHM) kembali Hadirkan PCX Luxurious Trip pada pekan ini tepatnya pada Jum'at - Minggu (13-15/12) dengan rute perjalanan yang ditempuh selama dua hari dengan jarak 393 Km dari mulai Denpasar - Bulelang - Munjengan - Gianyar - Uluwatu dan kembali lagi ke Denpasar.
Kegiatan ini akan diikut sertakan oleh ke 36 peserta yang mewakili masing - masing daerah yang ada di Indonesia, dan rencananya mereka akan mengikuti trip dari PCX Lukurious serta mengisi segala rangkaian acaranya.
(Foto : Honda.Community)
Rangkaian acara para peserta PCX Luxurious Trip 2019 ini akan dimulai nantinya dari salah satu Main Dealer Honda Teungku Umar Denpasar, Bali, yang mana Main Dealer tersebut memiliki beberapa ke indahan dari Exsterior dan Interior juga terdapat Fasilitas yang memadai serta pelayanan yang sangat baik di Bali.
(Foto : Honda.Community)
Salah satu Fasilitas yang memadai bagi konsument berupa Honda Cafe, tempat ini bisa konsument manfaatkan sebagai ruangan tunggu, dan bukan hanya itu ada juga Wifi gratis, Snack atau Minuman gratis, Cuci motor dan bisa juga sebagai Fast track.
(Foto : Honda.Community)
Dihadirkannya kembali PCX Luxurious Trip 2019 ini dengan maksud dan tujuan Sosial dengan mengangkat sebuah tema "Inspiring The Nation" , sesuai tema kegiatan ini para peserta akan melakukan berbagai kegiatan perubahan sosial.
(Foto : Honda.Community)
Salah satu perubahan sosial yang nantinya akan dilakukan dengan Eco Movement (Gerakan Ramah Lingkungan) yang mana akan mengubah Limbah rumah tangga menjadi sesuatu hal yang bermanfaat bagi masyarakatnya.
Bukan hanya itu saja guys, para peserta juga akan diajak untuk mengunjungi lokasi Eco Bali untuk mengetahui proses perubahan daur ulang limbah pelastik menjadi benda yang bermanfaat.
(Foto : Honda.Community)
Selain mengunjungi Eco Bali, Perjalanan PCX Luxurious 2019 kali ini untuk mengexplore keindahan Bali mulai dari Wisatanya hingga menu makannya dan diakhir rangkaian acara nantinya para peserta ini akan disuguhkan beberapa hiburan dari mulai penampilan Hanoman dan Dance dai GWK Theatre.