Jakarta, 16 November 2021 - Siti Farah Nurmeisari atau Sist Farah dengan panggilan akrabnya dikalangan bikers, beliau adalah salah satu anggota atau member Wanita dari klub atau komunitas Honda Revo Club (HRC) Jakarta yang mengikuti kegiatan kompetisi diajang Honda Riding Trainer (HRT) yang mana kegiatan tersebut digelar oleh PT. Astra Honda Motor (AHM) dan berkerja sama main dealer yang ada seperti PT.Wahana Makmur Sejati (WMS) Jakarta - Tangerang.
Atas para dukungan serta do'a dari keluarga besar dan niat yang pasti akhirnya Sist Farah memberanikan diri untuk mengikuti kompetisi HRT tersebut, sebelumnya ada beberapa member atau anggota HRC Jakarta yang juga ikut seleksi Virtual dengan kategori Advisor Community dari Asosiasi Honda Jakarta (AHJ) namun yang lolos keregional dalam tahap seleksi Virtual beberapa lalu adalah Sist Farah masuk dalam 15 besar.
Kompetisi Honda Riding Trainer (HRT) regional pun akhirnya di gelar AHM bersama main dealer Wahana pada Minggu (14/11), bersama para peserta lainnya Sist Farah hadir di Wahana Jatake, Tangerang untuk mengikuti kompetisi selanjutnya ditingkat regional dengan cara Virtual.
Dalam melaksanakan kompetisi HRT tingkat regional secara virtual para peserta dari berbagai kategori berantusias berlomba-lomba untuk memenangkan juara dan nilai terbaik pastinya, untuk pesrta yang mendapatkan juara 1 dan 2 tentunya akan melanjutkan kompetisi selanjutnya di tingkat Nasional pada tanggal 22 s/d 26 November 2021.
Setelah melakukan Kompetisi tingkat regional Sist Farah akhirnya hanya mendapatkan juara ketiga yang artinya beliau tidak bisa mengikuti kompetisi Safety Riding Virtual selanjutnya ditingkat Nasional. Namun dalam hal ini Sist Farah berucap bersyukur "Alhamdulillah kemenangan yang saya dapatkan dengan memperoleh juara di urutan ke tiga adalah suatu dedikasi dan semangat yang tinggi untuk melakukan yang terbaik lagi dalam mengikuti kompetisi Safety Riding secara Virtual dalam pertama kalinya, Mudah-mudahn kedepannya saya akan coba lagi agar bisa ikut dan melanjutkan ketingkat yang lebih baik lagi yaitu Nasional." Ujar " Sist Fara, HRC Jakarta."
(Foto : Frh HRC Jakarta)
"Saya ucakan banyak terima kasih kepada keluarga Besar Honda Revo Club (HRC) Jakarta dan Asosiasi Honda Jakarta (AHJ) serta PIC Honda Community Wahana Jakarta - Tangerang atas suportnya kepada saya yang ikut dalam kompetisi Safety Riding yang digelar AHM secara Virtual dan saya berdoa mudah-mudahan pandemi segera berlalu agar komepetisi Safety Riding kedepannya bukan secara Virtual atau Online melainkan secara Offline." Tutup "Sist Farah, HRC Jakarta."